50 Ekor Kambing Kurban Cacat dan Mati Terkapar di Tol Ngawi-Kertosono, Ban Belakang Daihatsu Gran Max Seperti Bom

Irsyaad W - Selasa, 20 Juni 2023 | 14:00 WIB

Daihatsu Gran Max muatan 50 ekor kambing kurban kecelakaan di ruas tol Ngawi-Kertosono, ban belakang meledak bebarengan (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Ruas tol Ngawi-Kertosono mendadak gaduh.

Akibat 50 ekor kambing kurban mendadak jadi cacat dan sebagian mati terkapar.

Ini setelah ban belakang Daihatsu Gran Max pengangkutnya seperti bom.

Yup, kedua ban belakang Gran Max pikap tersebut meledak bebarengan.

Lokasi tepatnya di KM 579 ruas tol Ngawi-Kertosono, desa Jururejo, kabupaten Ngawi, Jawa Timur, (19/6/23).

Setelah kedua ban belakang meledak, spontan Gran Max nopol AD 8565 MA muatan 50 ekor kambing kurban itu terpelanting menghantam pembatas jalan tol.

Setelah itu Gran Max terguling hingga seluruh muatan kambing terlempar.

Bahkan dinding bak belakang Gran Max tersebut terbelah.

Pengemudi Gran Max, Isdermawan Heru Prabowo (42) mengatakan, awalnya Ia melaju dari arah Madiun menuju arah Jawa Tengah.

Setibanya di TKP, dua ban belakang Gran Max meledak tanpa sebab..

"Kami mau ke Solo untuk mengantarkan kambing kurban dari Caruban. Namun mendadak kedua ban belakang mobil meletus," ujarnya.

Heru mengatakan, imbasnya beberapa kambing mati, lalu lainnya stres, lemas dan ada yang alami patah tanduk serta ekor.

Warga Kelurahan Kadipiro, Banjarsari, Solo, Jateng itu menambahkan, dua orang penumpang terluka.

"Saya tidak tahu persis penyebab kedua ban belakangnya bisa pecah bersamaan," ungkapnya.

Petugas Jasa Marga dan Satlantas Polres Ngawi, menuju ke lokasi kejadian.

Kemudian menepikan sejumlah kambing ke pinggir tol.

Saat ini muatan kambing tersebut sudah diangkut menggunakan kendaraan lain.

Sementara, Gran Max tersebut dievakuasi ke Unit Gakkum Satlantas Polres Ngawi.

Baca Juga: Avanza Kena Karma, Dipakai Maling Kambing, Distop Pohon Berdiri

Sumber: https://jatim.tribunnews.com/2023/06/19/pecah-ban-mobil-pikap-terguling-di-tol-ngawi-kertosono-puluhan-kambing-kurban-terlempar-ke-jalan