IOF Adakan Offroad Bareng, Sekaligus Tribute Syamsir Alam & Askar Kartiwa

Rindra Pradipta - Selasa, 20 Juni 2023 | 16:30 WIB

IOF adakan offroad bareng dan tribute to Syamsir Alam dan Askar Kartiwa (Rindra Pradipta - )

Otomotifnet.com - Untuk memperingati dua tokoh pembesar offroad Tanah Air yaitu Alm. Syamsir Alam dan Alm. Askar Kartiwa.

IOF (Indonesia Off-Road Federation) adakan acara tribute to Syamsir Alam dan Askar Kartiwa, serta Off-road Bareng Founder yang berlokasi di Sirkuit Internasional Sentul, Bogor (17-18/6).

Hari pertama event Tribute to Syamsir Alam dan Askar Kartiwa (TSAAK) berlangsung penuh ceria.

Baca Juga: Sirkuit Sentul Dipadati Ratusan Suzuki Jimny, Berhasil Pecahkan Rekor MURI

Event ini menjadi malam penghormatan dan penghargaan bagi dua offroader nasional yang memiliki kontribusi besar pada dunia offroad Tanah Air.

Seperti kita tahu Syamsir 'Crazy Sam' Alam ini salah satu pemrakarsa event IOX (Indonesia Offroad Expedition), yang meninggal saat survey event offroad ekspedisi di Kalimantan tahun 2022 lalu.

Event offroad super extreme yang digelar setiap tahun dengan jalur yang luar biasa parah dan menjadi event adventure offroad paling bergengsi di Indonesia.

Jondol
Offroad Bareng Founder IOF disekitar Sirkuit Sentul

Sedangkan almarhum Askar 'Akay' Kartiwa, merupakan dedengkot offroad di era 90an dan pernah menjadi Ketua IOF (Indonesia Offroad Federation).

Penghargaan berupa plakat dan piagam diberikan kepada keluarga almarhum sebagai tanda kecintaan almarhum di dunia offroad.