"Saat antre (mau putar) di tengah jalan, ditabrak dari belakang," katanya.
Toyota Avanza dihantam dump truck dari belakang.
Avanza tersebut kemudian mental menghantam Supra X 125, dan lanjut menumbuk pikap.
Dikatakan Riza, pikap yang sudah mau putar langsung terguling.
Sementara pengemudi Toyota Avanza bernama Wahid juga mengatakan hal senada.
Dikatakan Wahid, saat itu Avanza yang dibawanya juga antre hendak putar arah di u-turn.
Di depannya ada Supra X 125 dan pikap.
"Nah saya pas mau putar. Kan nunggu dulu kendaraan dari arah barat lengang," katanya.
Saat mau jalan, tiba-tiba dari arah belakang Avanza milik Wahid ditusuk dump truck dengan keras.
Avanza itu lantas terpental menggencet Supra X 125 di depannya dan juga mengenai pikap yang sudah mau putar arah.
"Jadi pikap terbalik. Sepeda motor tergencet," katanya.
Truk dump menghantam kendaraannya dengan kencang.
"Kalau korbannya tidak tau," ucap dia.
"Kalau yang sepeda motor itu kayaknya luka-Luka," tambahnya.
Baca Juga: Buntut Truk Tangki Disodok Truk Boks, Mental Sambut Honda Jazz Hingga Dempet