Menurutnya, perintah penertiban ini merupakan atensi langsung dari Kapolda Sumsel agar disiplin, apabila ada anggota yang melanggar langsung dilakukan penindakan.
"Kemudian apabila ada anggota yang berprestasi kita berikan rewards," ujarnya.
Harissandi menambahkan, selama 3 hari Operasi Patuh Musi 2023, sebanyak 10 pengguna jalan diberi sanksi tilang.
"Pengendara yang dilakukan penindakan yakni tidak menggunakan safety belt, tidak menggunakan helm, tidak membawa STNK," jelasnya.
"Namun, rata-rata melawan arus dan terakhir pengendara membawa alkohol," ujarnya.