Otomotifnet.com - Yup, aki mobil bekas yang sudah enggak dipakai jangan disiman di rumah gaes.
Pasalnya, menyimpan aki mobil bekas bisa mengundang bahaya.
Hadi, Director PT Wacana Prima Sentosa, distributor aki Massiv di Indonesia tidak menganjurkan untuk menyimpan aki mobil bekas pakai.
Menurutnya aki bekas adalah sampah yang berbahaya untuk disimpan.
"Aki mobil bekas pakai termasuk dalam limbah B3 (Bahan Berbahaya dan Racun)," tegas Hadi.
Termasuk dalam limbah B3 karena aki memiliki sel yang tersusun dari sejumlah unsur kimia.
Antara lain timah dan cairan elektrolit.
Aki yang sudah tidak terpakai terdapat sisa cairan elektrolit beserta timah sel aki yang sudah mengalami degradasi dari pemakaian.
Baca Juga: Ini Yang Bakalan Terjadi Saat Kepala Aki di Mobil Bekas Kendor