Mazda CX60 Resmi Diluncurkan, SUV Mewah Aura Sporty Penggerak AWD

Rindra Pradipta - Rabu, 26 Juli 2023 | 16:15 WIB

All New Mazda CX-60 resmi diluncurkan PT Eurokars Motor Indonesia (Rindra Pradipta - )

 

Otomotifnet.com - All New Mazda CX-60 resmi diluncurkan PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) yang diselenggarakan di Hotel The Langham, Jakarta (26/7/2023).

Ini merupakan SUV dengan aura paling berbeda dari line-up keluarga CX lainnya, yang mendapatkan ideologi The Perfect Jinba-ittai.

"Ini merupakan kendaraan SUV yang mengutamakan keharmonisan pengendara dan kendaraannya dengan mengedepankan The Perfect Jinba-Ittai," ucap Ricky Thio, Managing Director PT. EMI.

All New Mazda CX-60 mendapatkan format yang lebih sporty dengan mesin in-line 6 silinder dan berpenggerak AWD.

All New Mazda CX-60 dibekali dengan mesin 6 silinder in-line dengan kapasitas 3.300 cc.

Ini merupakan mesin 3.3 liter e-Skyactiv G Turbocharger, yang menghasilkan tenaga 284 ps pada 5.000 - 6.000 rpm dan torsi 450 Nm pada 2.000 - 3.500 rpm.

Tenaga mesin ini disalurkan ke transmisi AT 8 percepatan dengan penggerak AWD.

Rindra P
Tampak samping All New Mazda CX-60, kap mesin terlihat panjang karena menyematkan mesin 6 silinder

"All New Mazda CX-60 ini mengajak pengendaranya untuk merasakan sensasi mengendarai SUV yang mengasyikan, dengan karakter yang berbeda dari keluarga CX lainnya," terang Ricky.

All New CX-60 juga dibekali dengan berbagai fitur canggih seperti Mazda Intelligent Drive Select (Mi-Drive).

Fitur Mi-Drive ini sistem yang mengganti mode berkendara tergantung pada kondisi mengemudi, kondisi jalan, dan kondisi kendaraan.

Untuk varian All New Mazda CX-60 hadir dalam varian Elite dan Kuro, keduanya dibandrol oleh PT EMI sebesar Rp. 1,188 miliar on the road Jakarta.