Cara Bawa Mobil Matic di Turunan Panjang, Lakukan Hal Ini Bisa Fatal

Irsyaad W - Jumat, 28 Juli 2023 | 14:30 WIB

Ilustrasi mobil lagi meluncur di turunan. (Irsyaad W - )

Otomotifnet.com - Ada trik nyopir mobil matik saat melewati turunan panjang.

Jangan injak rem melulu, justru bisa berakibat fatal.

Lantas bagaimana cara selamat lewati jalan menurutn pakai mobil matik?

Jusri Pulubuhu, Founder and Training Director Jakarta Defensive Driving Consulting (JDDC) berbagi tips-nya.

"Kalau hanya menggunakan rem kaki saat melewati jalan menurun, itu kurang optimal," ujar Jusri beberapa waktu lalu.

Pasalnya, kemampuan rem akan menurun ketika rem dalam keadaan panas.

"Rem yang panas dapat membuat konstruksi rem lambat dalam meredam gesekan, lama-lama rem bisa blong," katanya.

Radityo Herdianto / GridOto.com
Menginjak pedal rem mobil matic jangan pakai kaki kiri, begini kata pakar safety.

Kalau sudah blong bisa fatal, mobil bisa nyelonong sendiri dan tak terkendali, serem.

Buat kalian yang malas dalam merawat pengereman mobil, Jusri menyarankan untuk rajin-rajin mengeceknya, salah satunya dengan mengganti cairan atau minyak rem.