Innova Zenix dan Yaris Cross Disebut, Ini Data Ekspor Toyota Indonesia di Semester 1 2023

Harryt MR - Selasa, 1 Agustus 2023 | 20:25 WIB

(ilustrasi) Ekspor Toyota Indonesia dimulai sejak tahun 1987 dengan pengapalan perdana Kijang generasi ketiga (Harryt MR - )

Otomotifnet.com - Kinerja ekspor pasca pandemi Covid-19 terus bergeliat.

Merujuk data Gaikindo (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia), kinerja ekspor mobil CBU (Completely Built Up) sebanyak 248.004 unit.

Angka tersebut terhitung dari periode Januari-Juni 2023.

Dari jumlah tersebut, Toyota Indonesia menyumbangkan 56,2% pencapaian kinerja ekspor mobil secara nasional, dengan mengapalkan 139.581 unit mobil bermerek Toyota.

Termasuk di dalamnya HEV (Hybrid Electric Vehicle) Kijang Innova Zenix dan Yaris Cross.

Pencapaian ini juga melampaui perolehan kinerja ekspor pada periode yang sama di tahun sebelumnya (Januari–Juni 2022) sebesar 2,6% yaitu di angka 136.045 unit.

Dikabarkan, dalam kondisi pemulihan ekonomi global, potensi kendaraan elektrifikasi menjadi daya tarik.

Terkait juga kebutuhan konsumen untuk dapat berkontribusi lebih besar bagi bumi yang lebih hijau.

Oleh karenanya secara bertahap, diupayakan peningkatan teknologi kendaraan ICE (Internal Combustion Engine) yang lebih efisien bahan bakar dan ramah lingkungan.

“Antusiasme dan apresiasi positif selama Januari hingga Juni 2023 terhadap primadona baru Kijang Innova Zenix dan Yaris Cross yang dilengkapi varian elektrifikasi,”