Pulau Andalas Berkalung Beton, Panjang Tol Trans Sumatera Sudah Setengah Tol Trans Jawa

Irsyaad W - Rabu, 9 Agustus 2023 | 13:30 WIB

Tol Trans Sumatera ruas Binjai-Pangkalan Brandan (Irsyaad W - )

Jalan tol ini merupakan bagian dari sirip utama atau koridor pendukung pada ruas Bengkulu ke Lubuk Linggau sepanjang 95,8 km.

Sedangkan 7 ruas lainnya sepanjang 361 km kini dalam tahap konstruksi, yakni ruas tol Indrapura-Kisaran sepanjang 48 km dengan progres 85,5 persen dan target rampung pada 2023.
Selanjutnya terdapat ruas Kuala Tanjung-Tebing Tinggi segmen Kuala Tanjung-Pematang Siantar sepanjang 93 km dengan progres 84,26 persen yang ditargetkan rampung akhir 2023.

Ruas lain yang masih tahap konstruksi Tol Simpang Indralaya-Prabumulih sepanjang 64 km dan ditargetkan siap operasi dalam waktu dekat.

Sementara di ruas Pekanbaru-Padang, terdapat dua seksi yang masih konstruksi, yakni Seksi Bangkinang-Koto Kampar (24 km) dengan progres 74,8 persen.

Lalu, Seksi Padang-Sicincin (37 km) dengan progres 32,6 persen.

Sebelumnya untuk Seksi Pekanbaru-Bangkinang telah beroperasi sepanjang 31 km.

Ruas selanjutnya yang masih konstruksi adalah Binjai-Pangkalan Brandan (58 km) dengan progres 79,9 persen, setelah seksi Binjai-Stabat telah beroperasi sepanjang 12 km.
Selanjutnya terdapat Tol Sigli-Banda Aceh (74 km) yang menyisakan satu seksi yakni Sigli - Seulimum sepanjang 24,68 km dengan progres 81 persen.

Baca Juga: Belum Semua Tahu, Jalan Tol di Jabar Ini Digarap Pakai Bantalan Busa Mirip Lego

Sumber: https://otomotif.kompas.com/read/2023/07/31/182100215/jalan-tol-trans-sumatera-telah-tersambung-595-km?page=all#page2