Otomotifnet.com - Bocoran program dan unit display Isuzu di perhelatan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023.
Mereka akan menyuguhkan semua line up kendaraan niaga yang dipasarkan oleh PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI).
IAMI tampil di gelaran GIIAS 2023 mengusung tema “Selalu Bersama” sebagai wujud komitmen layanan kepada konsumen Indonesia.
Meliputi aspek penjualan hingga purna jual yang lengkap dan terpadu. Isuzu hadir di hall 3 menyuguhkan line up display kendaraan niaga untuk berbagai bidang usaha.
“Tema Selalu Bersama di GIIAS 2023 juga sejalan dengan tagline Isuzu yaitu Real Partner, Real Journey. Dimana kata Real Partner artinya kami menghadirkan produk yang sesuai kebutuhan,”
“Berserta layanan service dan spareparts. Kemudian Real Journey bermakna, dimanapun dan kapanpun Isuzu akan selalu ada menemani konsumen Indonesia,” jelas Attias Asril, Business Strategy Div. Head IAMI.
Suguhan menarik digelar Isuzu selama 10 hari perhelatan GIIAS 2023, yang berlangsung pada 10-20 Agustus 2023 di ICE BSD, Tangerang Selatan.
Yaitu mulai dari promo penjualan, games interaktif, talkshow edukatif, event Isuzu Real Modification Contest.
Hingga program kesehatan berupa medical health check gratis menggunakan Isuzu Elf M-Klinik yang bekerja sama dengan Asuransi Astra.
Diawali display Elf NMR series yang telah menggunakan aplikasi bak kayu. Digunakan sebagai armada usaha general transporter, atau biasa digunakan di rural area.
Isuzu Elf NMR series bak kayu ideal digunakan untuk banyak kebutuhan. Contohnya pengangkutan hasil bumi berupa sayur dan buah-buahan.
Baca Juga: Truk Listrik Isuzu Elf EV Siap Mengaspal, Tapi Masih Nunggu Hal Ini
Termasuk umum digunakan untuk mengangkut logistik umum lainnya.
Dilanjut fruit truck menggunakan unit Isuzu Traga, sebuah medium pick up yang fleksibel menjangkau perkotaan dan pemukiman.
Hal ini menjawab kebutuhan bisnis di dunia kuliner yang telah terjadi perubahan, semenjak era pandemi Covid-19.
Dimana semakin banyak kegiatan "jemput bola" yang tak hanya dilakukan di restoran, tetapi juga bisa mendatangi konsumen kapanpun dan dimanapun.
Melalui fruit truck Isuzu Traga berkerjasama dengan PT Sewu Segar Nusantara atau yang biasa dikenal dengan Sunpride. Tujuannya agar orang bisa makan buah-buahan langsung di tempat.
Selanjutnya tren industri frozen food (makanan beku) juga diakomodir melalui penyedian Isuzu Traga dan Isuzu Giga yang telah didesain sebagai unit refrigerator.
Khususnya dalam memenuhi kebutuhan rantai pasok dingin alias cold chain supply. Disini, armada cold chain dituntut tak boleh sampai mogok, serta suhu dan temperaturnya harus ter-manage baik.
Baca Juga: Kembali ke Sektor Pertambangan, Isuzu Siapkan Mechanic On Site Dan Jaringan Dealer
“Tak ada kompromi, bisnis rantai pasok dingin harus siap terus berkerja kapanpun dan dimanapun dibutuhkan, zero downtime adalah etos kerja yang mutlak,”
“Serta menjadi perhatian Isuzu melalui keandalan produknya yang dipadu dengan dukungan aftersales dan spare part di seluruh Indonesia,” tegas pria yang akrab disapa Aat.
Berikutnya tak hanya menampilkan model untuk melibas medan on-road, Isuzu GIIAS 2023 juga menunjukkan kemampuan unitnya untuk melahap medan off-road
Salah satunya All New Isuzu D-MAX 4x4, dengan fitur dan kemampuannya yang telah menjadi pilihan populer untuk digunakan sebagai kendaraan operasional.
Yakni oleh Korps Samapta Bhayangkara Kepolisian Negara Republik Indonesia (Sabhara Polri). Digunakan sebagai mobil patroli, pengawalan hingga pengendalian massa.
All New Isuzu D-MAX menawarkan sejumlah kelebihan yang membuatnya menjadi pilihan ideal untuk tugas-tugas penegakan hukum.
Termasuk pula All New Isuzu mu-X yang terbilang istimewa lantaran juga menjadi salah satu kendaraan operasional Perusahaan Umum Kehutanan Negara (Perhutani).
Baca Juga: Isuzu Resmikan Part Depo Makassar, Kirim Spare Part Lebih Cepat, Stok di Indonesia Timur Terjamin
PT Astra International Tbk–Isuzu Sales Operation (Astra Isuzu) pada awal Juni 2023 lalu telah menyerahkan sebanyak 70 unit Isuzu mu-X 4x4 sebagai kendaraan operasional Perhutani.
All New Isuzu mu-X 4x4 dipilih karena sesuai dengan standardisasi kendaraan operasional Perhutani, yakni jenis four-wheeld drive (4WD), dan terbukti andal dipakai Perhutani selama tiga tahun terakhir.
Beralih ke layanan purnajual Isuzu yang disebut strategi double striker. Yakni wujud layanan menyeluruh. Tak hanya jual unitnya, namun mencakup jaminan ketersedian sparepart dan service.
Mengingat kebutuhan di industri kendaraan niaga, unit konsumen merupakan alat produksi yang harus selalu siap kapanpun dan dimanapun.
Isuzu Indonesia memberikan layanan melalui jaringan Bengkel Resmi, Bengkel Isuzu Berjalan (BIB), Bengkel Mitra, Field Advisor, hingga Training Center.
Serta didukung pula jaringan Part Depo, Mini Depo dan Part Shop yang tersebar di seluruh pelosok Indonesia.
Baca Juga: Sejarah Isuzu Panther Yang Kini Resmi Pensiun, Mengaspal Sejak 1991
Tak luput aspek komunikasi yang serba digital juga telah diwujudkan Isuzu melalui digitalisasi layanan via aplikasi MyIsuzuID, website IsuzuLink, layanan customer service Isuzu Contact Center, serta Command Center Isuzu.
“Melalui strategi double striker, Isuzu juga terus berusaha untuk memberikan pelayanan yang optimal. Serta menemani perjalanan customer menuju kesuksesan,”
“Melalui tema Selalu Bersama ini, Isuzu ingin meyakinkan ke customer bahwa Isuzu merupakan real partner serta real journey for customer,” sambung Aat merinci.
Masih menurutnya, setahun kebijakan standar emisi gas buang mesin diesel Euro 4 dijalankan, Isuzu telah melakukan banyak hal untuk memastikan customer merasa aman dan nyaman.
Pembuktiannya di tahun 2022 Isuzu Indonesia mencapai "All Time High" sepanjang sejarah Isuzu di tanah air.