Inilah Daftar Harga BBM Pertamina Per September, Pertamax Naik Banyak

ARSN - Jumat, 1 September 2023 | 08:00 WIB

Ilustrasi harga BBM Pertamina naik (ARSN - )

Sementara Pertamina Dex atau Pertadex mencatatkan kenaikan tertinggi, menjadi Rp 16.900 per liter atau meroket Rp 2.500 dari harga sebelumnya yaitu Rp 14.350 per liter.

Seperti bisa dilihat di atas, kenaikan pada update harga BBM per 1 Sepetember 2023 ini lebih tinggi dari biasanya.

Yaitu di kisaran Rp 900 hingga Rp 2.500 per liter tergantung jenis BBM-nya, sedangkan pada Agustus 2023 lalu rentang kenaikannya ada di Rp 400 hingga Rp 850 per liter.

Perusahaan swasta seperti Shell Indonesia, BP-AKR, dan Vivo sendiri terpantau belum menaikkan harga BBM mereka hingga berita ini ditulis.

Namun, biasanya mereka akan menunggu hingga pagi hari sebelum melakukan penyesuaian harga.

Berikut update harga BBM per 1 September 2023

Pertamina  
Pertamax Rp 13.300
Pertamax Turbo Rp 15.900
Dexlite Rp 15.950
Pertamina Dex Rp 16.900

*harga dalam satuan Rp per liter

Baca Juga: Ada Usulan Pertalite Dihapus, Pertamina Cuma Jual 3 Bensin Ini Tahun Depan

Sumber: https://www.gridoto.com/read/223879842/update-harga-bbm-pertamina-per-1-september-2023-pertamax-naik-lagi?page=all