Otomotifnet.com - Buat yang kepengin tampilan Wuling Air EV di rumah makin kece badai, coba pasang body kit satu ini.
Body kit lokal buatan rumah modifikasi BTX Concept, Bandung, Jawa Barat ini cocok dilirik.
Dilansir dari Gridoto, body kit lokal racikan BTX Concept ini menawarkan dua pilihan, add on dan wide body package.
"Yang add on namanya Type 1, yang wide body namanya Type 2," jelas Reindy Riupassa, punggawa rumah modifikasi BTX Concept, Bandung, Jawa Barat.
Kedua material body kit ini menggunakan bahan FRP alias Fiber Reinforce Plastic.
"Tapi dua-duanya tidak perlu ganti bemper, karena semua body kit dipasang secara add on," jelas Reindy, sapaannya.
Namun untuk Type 2, mengharuskan sobek fender karena ada komponen wide body-nya.
Sehingga kalau mau simpel, bisa pilih body kit Type 1 saja karena hanya ditambahkan ke body standar Wuling Air EV.