Isuzu Trooper Body Kembung, Mesin Pensiun Diganti 4.100 cc, Ban Besar

Rindra Pradipta - Kamis, 5 Oktober 2023 | 08:00 WIB

Isuzu Trooper Adventure Off-Road (Rindra Pradipta - )

Otomotifnet.com - Ody Handoko merupakan pensiunan off-roader yang nampak enggan meninggalkan kompetisi off-road sepenuhnya.

Alhasil, ia pun mendedikasikan khusus satu kendaraan yang dioperasionalkan untuk adventure off-road.

Membidik mobil dengan dimensi kabin yang cukup besar, Odi mulai melirik-lirik kendaraan 4x4 dari keluarga Isuzu.

Akhirnya terpilihlah sebuah Isuzu Trooper 3 pintu yang diracik Odi untuk keperluan off-road adventure ini dengan ubahan cukup ekstrem.

Baca Juga: Penumpang Isuzu Elf Terlantar Trauma di Ruas Tol Jatingaleh Semarang, Akar Masalah Bus Hino RK8

Pertama dari penampilan bodinya, kalau tidak jeli melihat, pasti banyak yang terkecoh dengan bodi gembungnya.

Yup, wide bodi yang dipasangkan membuat Trooper tampil modern dan terkesan gahar.

Wajah Trooper nampak lebih stubby karena tertutup perangkat recovery dan body protector.

Bimo SS
Isuzu Trooper ini sudah disusupi tenaga dan kaki-kaki dari Toyota

Badan Trooper kini terlihat bongsor dan kekar karena mengakomodir wheel track dari gardan lebar dan dimensi ban yang besar.