Otomotifnet.com - Pelek mobil bekas kesayangan warnanya sudah mulai kusam gaes?
Begini cara mudahnya agar warna pelek mobil kembali kinclong.
Seiring waktu, jika pelek mobil enggak dirawat warnanya bisa memudar dan jelas tidak enak lagi dipandang.
Repaint jadi salah satu solusi bikin bagus kembali pelek mobil yang sudah jelek.
Repaint adalah melakukan pengecatan ulang di pelek yang sebelumnya warnaya sudah memudar atau kusam.
Tahapan repaint pelek itu ada beberapa step yang harus dilakukan yakni pencucian, pengampelasan, sampai pengecatan.
"Setelah pelek bersih dari cat yang lama baru bisa di-repaint, enggak bisa asal dicat," buka Abim dari bengkel BK Speed Works spesialis repaint pelek mobil.
Soal harga, repaint pelek mobil seperti di BK Speed Works mulai dari Rp 650 ribu-Rp 1,5 juta untuk satu set (4 pcs) pelek tergantung diameter.
Warna yang dipilih juga bebas tergantung dengan selera.