Otomotifnet.com - Warga Taman Digulis, kota Pontianak, Kalimantan Barat dapat samsak tinju gratis.
Yakni dua pelaku pencurian motor yang salah satunya bocah berusia 15 tahun.
Dari sini Polisi melakukan pengembangan, hingga akhirnya komplotannya, yakni satu pelaku lain dan 3 penadah motor curian ikut disikat.
Para pelaku bernisial CA, KD dan AD.
Untuk AD, bocah di bawah umur berusia 15 tahun.
Sedangkan para penadahnya, ZK, DK dan HN.
Kapolsek Pontianak Selatan, AKP Dumaria Silalahi mengatakan, penangkapan bermula dari CA dan AD yang ditangkap warga di Taman Digulis Pontianak.
"Mereka awalnya tertangkap warga dan sempat dikeroyok, lalu kami amankan," ujarnya dilansir dari TribunPontianak.com.
Dari pemeriksaan dan pengembangan, petugas berhasil mengembangkan dan mengamankan para tersangka lainnya.
"Berdasarkan pemeriksaan, diketahui ternyata ada 5 Laporan Polisi terkait curanmor di kami dan berdasarkan pemeriksaan ternyata merekalah pelakunya," ungkap AKP Dumaria.
Cara pelaku beraksi adalah menyasar motor yang diparkir tidak dikunci stang.
Baca Juga: Kerja Sama yang Tak Patut Ditiru, Satu Nyolong Scoopy Temannya Ikat Pintu Rumah