Beda Tampilan Toyota Hilux GR Sport Indonesia VS Australia, Lawan Ford Ranger Raptor

Rindra Pradipta - Jumat, 24 November 2023 | 17:20 WIB

Toyota Hilux GR Sport versi Indonesia (Rindra Pradipta - )

Otomotifnet.com - Toyota sudah mempersiapkan Hilux untuk menyaingi performance double cabinnya Ford, yaitu Ranger Raptor.

Namun di Indonesia, varian yang baru masuk adalah Hilux GR Sport versi 'BPJS', baru mesin dan beberapa bagian saja yang beda.

Yup, karena Hilux GR Sport di Indonesia di bandrol Rp 758 juta, sedangkan Ranger Raptor Rp 1.1 miliar.

Baca Juga: Mesin Diesel Toyota Hilux Dibikin Cumi-Cumi Darat, Totalitas Gaya Thai Look

Untuk mesin, Hilux GR Sport ini mengusung mesin diesel 1GD-FTV dengan kapasitas 2.800 cc.

Lalu secara tampilan, Toyota Hilux GR Sport ini jelas lebih mentereng dari Hilux varian lainnya.

Rindra P
Toyota Hilux GR Sport versi Indonesia tampak belakang

Ini karena bodi samping dan belakang sudah diberi aksen GR Sport Stripe, dengan aksen grafis merah hitam.

Lalu dari sisi vascia cukup signifikan berbeda dari Hilux biasa, dengan tampilan yang lebih berkarakter.

Seperti grill dan bumper yang lebih terlihat bulky, dengan adanya extend pada area pinggir grill.