Tren Modifikasi Vespa Modern 2024, Racing Style 90'an Makin Ramai, Warna Kalem Jadi Favorit

Panji Nugraha - Selasa, 16 Januari 2024 | 11:45 WIB

Warna pentone akan jadi tren Vespa modern 2024 (Panji Nugraha - )

Scooter VIP
Area bagasi diubah jadi dashboard race panel layaknya motor balap beneran.

Setelah mesin full upgarde, ada yang unik saat membahas tren warna untuk Vespa modern, karena warna yang dipilih malah banyak warna kalem.

"Mesin sudah full upgrade, tapi tampilan warna body lebih kalem dengan memadukan warna pantone dan pastel. Ini bakal menjadi tren warna Vespa di 2024, mode gaya 80's - 90's racing gitu konsepnya," ujarnya.

Warna kalem ini, tentunya disempurnakan dengan penggunaan aksesories pendukung lainnya, seperti driver screen yang dulu biasa digunakan untuk vespa klasik largeframe maupun smallframe.

Kemudian penggunaan duck tail pengganti rak belakang menjadi ciri khas baru.

Cover filter udara juga menggunakan model transfaran, tentu ini dilakukan agar merek penyaring udara bisa terlihat layaknya etalase.  

Scooter VIP
Lampu custom projie jadi salah satu tren Vespa moden yang makin marak di 2024

Untuk di bagian lis bodi dan cover panel switch indicator, warna hitam glossy masih menjadi favorit, alias delete chrome.

Tak hanya itu aksesoris aftermarket yang masih favorit adalah pijakan kaki (footstep) model racing untuk yang berboncengan paling utama yang diupgrade.

Lalu sektor kaki kaki seperti shockbreaker, kaliper, dan slang rem braided masih menjadi aksesoris yang wajib diupgrade, kerena semua part ini sangat menunjang penampilan.

"Walapun tren 2024 ini lebih ke arah racing style yang menggunakan part lumayan mahal, tapi kita harus pintar-pintar, bisa disesuaikan mana prioritas utama dalam hal tampilan dan fungsinya," saran Dennil.

Scooter VIP
Penggunaan cover jok motif catur atau race flag memperkuat nuansa 90an

 Baca Juga: Pilihan Filter Oli Vespa Matik, Harga Termurah Cuma Rp 45 Ribu