Akibat insiden tersebut, Toyota Calya mengalami ringsek.
Sedangkan pengendara Jupiter Z1, harus mendapatkan perawatan intensif di RS Saiful Anwar (RSSA) Malang.
"Pengendara motor mengalami luka-luka. Lalu untuk pengemudi mobil Toyota, mengalami syok," beber Isrofi.
"Untuk kerusakan kendaraan, mobil Toyota (Calya,-red) rusak parah di sisi samping kanan dan depan," jelasnya.
Sementara Honda Civic FB2, mengalami kerusakan pada pelek sisi kanan belakang.
"Saat ini, seluruh kendaraan yang terlibat laka lantas sudah diamankan di kantor Unit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota," ujarnya.
"Sedangkan untuk pengemudi Toyota Calya, sedang kami lakukan pemeriksaan," pungkasnya.
Baca Juga: Honda Civic FB2 Terjang 6 Pekerja Tol JORR, Lima Tewas, Bodi Hancur Terkelupas