Banyak Yang Gak Tahu, Begini Lho Cara Baca Kode Produksi Ban Mobil

ARSN - Jumat, 2 Februari 2024 | 08:00 WIB

Begini cara baca kode produksi ban mobil bekas(foto ilustrasi) (ARSN - )

Otomotifnet.com - Banyak yang gak tahu, ini cara mudah baca kode produksi ban di mobil bekas kesayangan.

Padahal sebelum melakukan penggantian ban kode produksi ban mobil ini perlu diketahui.

Hal ini agar saat penggantian ban mobil agar dapat produksi ban yang terbaru alias bukan stok lama.

Caranya bisa dilihat dari kode ban yang berada pada sisi atau dinding ban.

Posisi kode produksi ban mobil berada di sisi luar dinding ban, terdiri dari empat digit angka.

Sebagai contoh, misalnya pada sisi dinding ban mobil tertera kode ban 2422.

Rudy Hansend
Kode produksi ban mobil

Angka dua digit pertama merupakan tanda minggu ban diproduksi, dalam contoh tersebut, berarti minggu ke 24.

Sebagai penjelasannya, dalam satu bulan ada empat minggu, sehingga 24 dibagi 4 menjadi 6, jadi bulan produksi ban tersebut adalah bulan enam atau Juni.

Sedangkan dua digit terakhir merupakan tahun produksi, dimana 22 yang berarti menandakan ban diproduksi di tahun 2022.

Jadi jika tertera kode produksi pada dinding ban 2422, berarti ban tersebut dibuat di sekitar bulan Juni tahun 2022.

Nah, jadi cukup mudah kan cara baca kode produksi ban mobil yang dilansir dari Otoseken.id.

Baca Juga: Waspada Jual Beli Mobil Bekas, Begini Trik Pakar Inspeksi Agar Terbebas Dari Tipu-tipu