Warna soga menggambarkan alam, kesederhanaan, dan kemanusiaan selaras dengan desain IONIQ 5 yang menggunakan material daur ulang dan ramah lingkungan untuk berbagai komponennya.
Sebagai informasi, IONIQ 5 termasuk varian Batik ini disebut menjadi BEV pertama yang diproduksi massal di Indonesia.
Hyundai IONIQ 5 diklaim punya jarak tempuh 451 km, akselerasi 0-100 km/jam hanya dalam 7,4 detik, serta fitur keamanan lengkap dari Hyundai SmartSense.
Hyundai IONIQ 5 juga menggunakan platform E-GMP yang memungkinkan hadirnya fitur inovatif seperti Vehicle-to-Load (V2L) untuk mengisi daya perangkat elektronik.
Soal harga, IONIQ 5 Batik sudah bisa dipesan dengan harga Rp 990 juta (on the road Jakarta).
Sebagai informasi, harga IONIQ 5 Batik ini punya selisih Rp 95 juta lebih mahal dari varian IONIQ 5 Signature Long Range biasa.
Disebutkan pula ada program khusus untuk pembelian IONIQ 5 Batik & IONIQ 6 di bulan Februari 2024.
Konsumen yang melakukan SPK berkesempatan mendapatkan Special Premium Gift seperti 1 Unit HP Samsung S24, Leather Key Holder, Travel Adapter, dan Special Phone Casing.