Otomotifnet.com - Sederhana tapi fungsinya penting, ini alasan kenapa pemotor wajib nyalakan lampu di siang hari.
Peraturan ini memang menimbulkan pertanyaan apa urgensinya lampu dinyalakan saat kondisi terang.
Dilansir dari Instagram resmi, Korlantas Polri NTMC, memberikan edukasi mengenai pentingnya menyalakan lampu motor di siang hari.
Tak lain tujuannya untuk menekan risiko kecelakaan.
"Sahabat lantas, sebelum kalian berpergian pastikan yaa lampu sign dan lampu utama kalian menyala. Untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan akibat kendaraan yang tidak terlihat saat melintas!," tulis keterangan video dikutip dari Kompas.com (5/3/2024).
Dalam penjelasannya, video tersebut mengingatkan pengendara motor mengecek kondisi lampu apalagi jika kondisi hujan.
Dimensi motor yang relatif kecil dari kendaraan lain di jalan bisa "tidak terlihat" pengendara lain.
"Mengecek lampu sein kanan dan kiri berfungsi dengan baik dan juga ini sedang hujan, kita harus mengecek lampu kecil dan lampu senja kita," kata keterangan video.
"Kita harus menyalakannya dalam keadaan hujan, supaya apa supaya menghindari potensi kecelakaan dan juga supaya kendaraan di seberang dan di depan kita bisa melihat dan mendeteksi kita," ujarnya.
Aturan menyalakan lampu kendaraan pada siang hari sebetulnya bukan hal baru di Indonesia.