Paling banyak dari ball joint jebol, karena sudah terlalu parah rusaknya.
Bantalan pada ball joint jebol, sehingga sendi besi di tengahnya makin oblak dan akhirnya terlepas.
Kalau dari bearing roda, bisa karena bearing sudah jebol dan dipaksakan berjalan terus.
Efeknya merambat ke as roda, as rodanya jadi panas dan bisa jadi patah tiba-tiba.
Suspensi mobil yang 'keseleo' juga bisa disebabkan hal sepele lainnya.
Bisa juga karena beli suku cadang imitasi yang kualitasnya enggak jelas dan jadinya patah.
Saya sudah banyak menangani mobil 'keseleo' karena suku cadang enggak jelas.
Untuk suspensi mobil jika ingin ganti dengan harga hemat minimal kualitasnya yang KW 2 lah.
Itulah penyebab as roda mobil bisa patah mendadak di jalan dilansir dari GridOto.com.
Baca Juga: Beginilah Cara Mudah Merawat Rem Mobil Bekas Agar Pakem Terus