Otomotifnet.com - BYD menjanjikan pengiriman M6 tak akan lebih dari 75 hari kerja. Buat yang sudah pesan, sabar tunggu di rumah, BYD memastikan unitnya akan dikirim mulai Oktober 2024.
Hal ini ditegaskan oleh Luther T. Panjaitan, Head of Marketing & Communication PT BYD Motor Indonesia.
“Kita bersama para rekanan jaringan dealer berkomitmen untuk melakukan pengiriman tidak lebih dari 75 hari kerja,” jelasnya.
“Kalau ditarik konsumen pesan sekarang berarti sekitar 2,5 bulan ya Oktober 2024 ya,” lanjut Luther, yang ditemui beberapa waktu lalu.
Ia melanjutkan, pihaknya optimis target pengiriman BYD M6 dapat terealisasi sesuai ekspektasi konsumen.
Perkara jumlah pesanan M6, BYD belum bisa menyebutkan, namun tak memungkiri angkanya besar.
“Untuk total yang sudah pesan angkanya nanti akan di update setelah event selesai,” imbuh Luther.
Baca Juga: Kasih Tahu Istri, Harga Mobil Listrik BYD M6 Diumumin di GIIAS 2024, Ternyata Cuma Segini
Hal senada juga dikonfirmasi oleh Eagle Zhou, selaku Presiden Direktur BYD Motor Indonesia.
“Kami masih mengumpulkan data dari national dealer partner kami per harinya. Jadi untuk berapa total SPK-nya masih belum tahu,” jelas Eagle, beberapa hari lalu.
Ditegaskan kembali olehnya, proses delivery BYD M6 ke tangan konsumen, akan dilakukan sesuai jadwal.
“Jadi untuk yang telah melakukan SPK, kami harap untuk bersabar. Yakin lah bahwa kami merancang mobil ini dengan teknologi yang excellent, dan layak untuk ditunggu,” tegas Eagle.
BYD mencatat ketertarikan signifikan lebih dari 2.181 pengunjung yang melakukan test drive BYD M6. Hal ini menjadikan M6 sebagai “Most Driven Car” di ajang GIIAS 2024.
Baca Juga: Mobil Listrik Honda Siap Saingi BYD, Honda e: N1 Bakal Meluncur Tahun Depan
"Kehadiran kami di GIIAS 2024 mencerminkan dedikasi kami terhadap pasar Indonesia. Sambutan positif terhadap teknologi dan produk canggih kami,”
“Seperti BYD M6 serta teknologi Tank Turn dan E-4 Platform dalam BYD Yangwang U8 sangat menggembirakan,” sebut Eagle.
Seperti diketahui, BYD M6 menjadi salah satu mobil terlaris dipesan pengunjung GIIAS 2024. Meski belum merilis jumlah SPK (Surat Pemesanan Kendaraan).
Namun menurut keterangan tenaga penjual di booth BYD, pesanan M6 mengalir deras sejak hari pertama.
“Kalau dihitung dari hari pertama sampai hari ke-7, SPK dalam sehari rata-rata bisa 70-100 unit," beber salah seorang sales BYD, yang minta namanya tak disebutkan.