Sukses Aman, Mitsubishi XForce Meraih 5 Bintang di ASEAN NCAP 2024

F Yosi - Rabu, 7 Agustus 2024 | 10:53 WIB

Mitsubishi XForce Raih 5 Star ASEAN NCAP (F Yosi - )

Fitur unggulan termasuk sistem audi Dynamic Sound Yamaha Premium yang dikembangkan secara eksklusif untuk model ini semakin meningkatkan driving experience para penggunanya.

MMKSI
Mitsubishi XForce Ultimate saat dijajal awak media di srikuit Proving Ground Bridgestone di Karawang, Jawa Barat (6/9/2023)

Selain itu, kemampuan Xforce dalam kondisi off-road ringan didukung oleh DNA SUV khas Mitsubishi Motors, dengan mode berkendara seperti Normal, Wet, Gravel, dan Mud, serta ground clearance yang tertinggi dikelasnya hingga 222 mm menjadikan model ini mencuri perhatian di jalanan.

Selain XForce dirilis di pasar ASEAN lainnya, termasuk Vietnam pada bulan Maret, dan Filipina pada bulan Juli.

XForce juga tersedia di Amerika Latin dan Afrika, dengan rencana untuk memperluas peluncurannya secara bertahap ke Asia Selatan dan Timur Tengah.

“Mitsubishi XForce sebagai salah satu model global dari Mitsubishi Motors yang diproduksi di Indonesia, sekali lagi membuktikan keandalannya dari performa hingga kesamanan dengan diraihnya rating 5-stars dari  ASEAN NCAP,” papar Atsushi Kurita, President Director PT MMKSI.