Otomotifnet.com - PT Piaggio Indonesia resmi meluncurkan Aprilia SR-GT 200 replika MotoGP terbaru di sela-sela nonton bareng GP Indonesia, Minggu (29/9/2024) siang.
Secara keseluruhan, penampilannya masih mirip dengan SR-GT 200 Replica sebelumnya.
Warna dasar hitam doff dengan sentuhan grafis Aprilia berwarna merah, ungu dan putih.
Yang jadi pembeda, kini terdapat logo sponsor tim Aprilia Racing di MotoGP.
Mulai dari bagian bodi depan sampai ke bodi belakang terlihat beberapa sponsor Aprilia Racing.
Antara lain ada Dell'Orto, SKY, BS Battery, Case IH, CAME, SC Project, Green Power dan Fast Trade.
Selain skema livery ala tim Aprilia Racing, Aprilia SR-GT 200 Replica juga memiliki perbedaan dengan model standar.
Ban yang digunakan merupakan karet bundar untuk aspal atau jalan raya, alih-alih ban dual-purpose.
Baca Juga: Aprilia SR-GT Replica Baru Meluncur, Langsung Jadi Pit Bike Aprilia Racing di MotoGP
Kemudian pelek berwarna hitam yang dipakai diberi stiker merah di bagian bibir pelek.
“Refreshment livery tahun 2024, harganya juga sama dengan SR-GT 200 Replica edisi sebelumnya,” sebut Ayu Hapsari, Public Relation & Communications and Brand Activation Manager PT Piaggio Indonesia.
Dengan begitu, Aprilia SR-GT 200 Replica 2024 dibanderol seharga Rp 65,5 juta (OTR JADETABEK).
Harga ini sedikit lebih mahal dari SR-GT 200 tipe standar dan Sport.
Kedua tipe tersebut masing-masing dibanderol seharga Rp 60 juta dan Rp 64 juta (OTR JADETABEK).
Baca Juga: Serasa Motor Balap, Top Speed Aprilia SR GT Ketahuan Lewat Fitur Ini