Otomotifnet.com - Yamaha Fazzio Hybrid jadi varian terbaru Yamaha Fazzio yang baru saja diluncurkan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) hari ini (11/10/2024), harganya lebih murah dari varian lain dan juga dari Honda Scoopy.
Yamaha Fazzio Hybrid hadir melengkapi dua varian yang sudah ada, Yamaha Fazzio Hybrid Neo dan Fazzio Hybrid Lux.
Yamaha Fazzio Hybrid tanpa embel-embel ini dijual lebih murah dari kedua saudaranya.
Ruapanya ada beberapa perbedaan pada tipe Fazzio Hybrid, yang membuat harganya lebih terjangkau.
Perbedaan pertama ada di bagian kunci, Fazzio Hybrid versi basic tidak dilengkapi dengan smartkey system seperti dua varian lainnya.
Kemudian varian basic ini tidak ada fitur Y-Connect, yang bisa menghubungkan motor dengan smartphone.
Makanya tidak terdapat CCU di balik joknya, tempat untuk CCU jadi kosong.