Pemilik Mobil Listrik Perlu Punya Aplikasi Bank Ini, Biar Ngecas Lebih Gampang

Raspati Dana - Kamis, 7 November 2024 | 09:30 WIB

Penandatanganan nota kesepahaman antara Voltron dengan Livin' by Mandiri (Raspati Dana - )

Istimewa
Ilustrasi mesin Ultra Fast Charging 100 kW Voltron

Inisiatif ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan kenyamanan bagi pengguna, tetapi juga untuk mendorong adopsi kendaraan listrik di seluruh Indonesia, sejalan dengan tujuan keberlanjutan negara.

Pendekatan inovatif ini memperkuat komitmen Voltron untuk memajukan teknologi di sektor kendaraan listrik sambil mendukung visi Livin’ by Mandiri untuk menyediakan pengalaman perbankan digital yang komprehensif.

Sebagai informasi. Kerjasama antara Voltron dengan Bank Mandiri bukan kali ini terjadi.

Sebab sebelumnya, Voltron telah bekerjasama dengan bank plat merah ini melalui pemanfaatan sementara lahan untuk SPKLU di beberapa aset milik Bank Mandiri.

Rinciannya, penyediaan 1 unit charging station DC 100 kW di Plaza Mandiri (2 nozzle), 1 unit charging station DC 100 kW di Mandiri University Wijaya Kusuma (2 Nozzle), dan 2 unit charging station AC 22 kW di Nawasena.

Baca Juga: Segini Biaya dan Lama Ngecas Kona Electric Signature Long Range Dari 41% ke 96% Pakai Ultra Fast Charging 100 Kwh