Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Fernley: Kinerja Terbaik Force India di Kualifikasi F1 Bahrain

billy - Minggu, 21 April 2013 | 17:02 WIB
No caption
No credit
No caption


Sesi kualifikasi yang berlangsung ketat di Sirkuit Sakhir, Bahrain (20/4) kemarin berhasil diselesaikan dengan baik oleh duo pembalap tim Force India. Paul di Resta dan Adrian Sutil mampu menempati posisi 7 dan 8 di sesi kualifikasi 3.

Bahkan sanksi yang diberikan kepada Lewis Hamilton dan Mark Webber justru membawa posisi kedua pembalap tim yang berbasis di Silverstone ini merangkak ke grid start 5 dan 6 untuk F1 Bahrain (21/4).

Robert Fernley pimpinan tim Force India merasa senang dengan penampilan pembalapnya tersebut. Mereka berharap dengan strategi ban yang tepat dan posisi start yang baik bisa memberikan kesempatan besar untuk meraih poin

"Upaya tim yang sangat baik saat sesi kualifikasi dan kinerja itu membawa kami meraih hasil terbaik tahun ini," tegas Fernley.

"Kami tahu memiliki kecepatan untuk mendapatkan posisi yang baik di akhir kualifikasi, pada akhirnya di Resta dan Sutil mampu bersaing dengan pembalap lainnya, meski selisih waktu hanya 0.011 detik di antara mereka," sambungnya

"Selain itu, sanksi yang diberikan kepada pembalap lain semakin membuat posisi kami cukup kuat untuk bersaing dengan pembalap terdepan. Kami tidak terlalu fokus dengan strategi ban, sehingga di balapan nanti kami berharap bisa memegang posisi di lintasan dan menyelesaikan balapan dengan baik," tutupnya. (otosport.co.id) 


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa