Beruntung tahun lalu situasi cukup membaik untuk menggelar balapan seperti yang telah direncanakan, meskipun tingkat keamanan dan pihak polisi masih menangani masalah yang memprotes pro-demokrasi Syiah.
Sementara itu, Bernie Ecclestone sebagai supremo Formula 1 mengatakan, ia tidak merasa khawatir atas keamanan menjelang F1 Bahrain (21/4) akhir bulan ini. Pria berusia 82 tahun itu bahkan yakin peristiwa itu tidak akan menjadi target protes anti-pemerintah seperti yang sebelumnya telah terjadi.
"Saya tidak menerima laporan negatif dari siapa pun di sana," kata Ecclestone yang akan ikut menghadiri F1 Bahrain nanti. "Seseorang dari penduduk di sana datang menemui saya kemarin, ia mengatakan semuanya sangat normal."
"Segala sesuatu yang ada, sejauh ini kami berharap yang terbaik. Begitu juga dengan pekerjaan mereka, sangat mendukung balapan ini, seluruh dukungan dari atas sangat baik. Tidak ada masalah," tutupnya. (otosport.co.id)
Editor | : | Bagja |
KOMENTAR