Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Berulah di F1 Belgia, Maldonado Dihukum Mundur 10 Grid Start

Bagja - Senin, 3 September 2012 | 04:58 WIB
No caption
No credit
No caption


Tahun ini sepertinya memang jadi tahun musibah bagi Pastor Maldonado. Baru saja usai menjalani hukuman mundur 3 grid start di Formula 1 Belgia (2/9) karena menghalangi Nico Hulkenberg di sesi kualifikasi, ia kembali berulah di F1 Belgia. Kali ini ulah yang dibuatnya berlangsung sebanyak dua kali, yaitu jump start (curi start) dan jadi penyebab insiden dengan Timo Glock saat balapan berlangsung.

Akibat perilakunya itu, Stewards menjatuhkan hukuman mundur 5 grid start di F1 Monza untuk kesalahan jump start, dan mundur 5 grid start karena jadi penyebab insiden dengan Timo Glock di F1 Belgia.

Jika Stewards menjatuhkan hukuman karena jadi penyebab insiden dengan Glock cukup masuk akal. Namun hukuman untuk jump start, alasan Stewards adalah karena mereka belum sempat menjatuhkan hukuman penalti drive through atas aksi curi start yang dilakukannya di awal balapan. Sehingga dialihkan jadi hukuman mundur 5 grid start di F1 Monza.

“Pembalap yang bersangkutan, gagal mengakhiri balapan. Jadi pemberian hukuman karena aksi curi start, tidak bisa diberikan,” jelas pernyataan yang dirilis oleh Stewards.

Maldonado sendiri mengaku melakukan aksi curi start karena terdapat kesalahan teknis yang dilakukannya. “Saya melakukan kesalahan pada saat start, dimana pedal kopling terlepas dari pijakan kaki sebelum lampu tanda mulai berakhir,” aku Maldonado.

Hmm, kesalahan demi kesalahan yang terus dilakukan berulang oleh Maldonado, sepertinya jadi musibah tersendiri. Padahal kesempatannya untuk meraih hasil bagus karena sebelumnya meraih grid start keempat di F1 Belgia, cukup besar. Semoga ada perilaku yang lebih matang dari pembalap asal Venezuela itu. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa