Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Penampakan Harley-Davidson Street Bob Bobber 2014

Dimas Pradopo - Sabtu, 24 Agustus 2013 | 09:46 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Harley-Davidson merilis penampakan resmi motor baru versi 2014, salah satunya adalah Dyna Street Bob Bobber. Street Bob 2014 tampil gagah ditambah sensasi retro dengan stang "mini ape hangers", tangki bahan bakar klasik, dan dua buah tutup pengisian bahan bakar, serta dua knalpot chrome dan tampilan suspensi pendek.

Dibekali mesin Twin-Cam 96 berkapasitas 1,585cc (96cu in) berpendingin udara mampu menghasilkan torsi sampai dengan 124Nm. Disandingkan dengan transmisi 6 percepatan membuat Street Bob tidak takut kekurangan akselerasi dan torsi saat menanjak dan juga power saat di jalanan mulus. 

Semua indikator ditempatkan di tangki bahan bakar, seperti: spidometer digital, odometer, jam digital, dual trip meter, penunjuk RPM dan gigi, dan indikator bahan bakar, indikator tekanan oli, engine diagnostic, sampai peringatan ketika bahan bakar tinggal sedikit. Harley Davidson menyediakan empat pilihan warna untuk Street Bob, Ungu dan tiga varian warna hitam. 

Untuk kaki-kaki dibekali velg jari-jari 19 inci untuk depan dibalut dengan ban ukuran 100/90, sedangkan velg belakang berukuran 17 inci dengan ban ukuran 160/70. ABS juga sudah jadi perangkat standar untuk Street Bob.

Bobot motor cukup berat mencapai 305 Kg. Kapasitas tangki bahan 17,8 Liter, dengan konsumsi bahan bakar di klaim mencapai 18 Km per liternya. Sedangkan untuk kapasitas oli mesinnya 2,8 liter.

Ganteng ya! (motorplus-online.com)


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa