Ungkapan kekecewaan ini pun kemudian berkembang jadi rumor besar bahwa Rossi akan meninggalkan Ducati sebelum musim berjalan. Apakah ini benar akan dilakukan Rossi? Lalu kemana?
Berdasarkan rumor yang beredar, kabarnya Alessio Salucci (Uccio) sahabat karib Rossi yang sekaligus tangan kanannya di MotoGP, sudah melakukan pembicaraan bos Phillip Morris yaitu Maurizio Arrivabene sebagai sponsor besar Ducati di MotoGP. Inti pembicaraan mereka membahas tentang keinginan Rossi meninggalkan Ducati lebih awal dari kesepakatan kontrak 2 musim.
Kabarnya Rossi akan membuat tim satelit sendiri yang disupport penuh oleh Coca-Cola. Tim ini akan menggunakan motor Yamaha, dan Coca-Cola akan membayar mahal agar Rossi mendapat mesin berspesifikasi pabrikan.
Lebih jauh lagi, ternyata salah satu media di Spanyol sudah menegaskan sebelum seri pertama MotoGP 2012 bregulir, bahwa Rossi tidak akan menyelesaikan musim 2012 bersama tim Ducati. Jika semua rumor ini benar adanya tentunya akan banyak intrik dan cerita lain sebelum dan setelahnya. (otosport.co.id)
Editor | : | Bagja |
KOMENTAR