Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Bahrain Tetap Jalan Sesuai Jadwal

Bagja - Jumat, 13 April 2012 | 16:14 WIB
No caption
No credit
No caption


Setelah beberapa lama jadi bahan pembicaraan, FIA (Fédération Internationale de l'Automobile) sebagai badan tertinggi balap mobil dunia akhirnya menegaskan bahwa, pagelaran Formula 1 Bahrain (22/4) mendatang akan tetap jalan sesuai jadwal. Dengan momentum ini pula FIA ingin memberikan gambaran jelas bahwa isu gejolak krisis politik yang dikabarkan memanas lagi, tidak benar adanya.

Bukan hanya itu, FIA juga sudah memastikan bahwa pagelaran F1 di Bahrain pekan depan, akan mendapat jaminan pengamanan yang super ketat, khususnya bagi tim, penyelenggara, pembalap, supporters dan juga pihak-pihak terkait dengan penyelenggaraan F1 di salah satu negara kecil di Timur Tengah itu. Penegasan tersebut dilakukan FIA per hari ini, Jumat usai melakukan pertemuan khusus di menjelang F1 Cina.

“Berdasarkan informasi yang kami terima, FIA sangat puas dengan jaminan keamanan event Formula 1 di Bahrain pekan depan. Bersamaan dengan hal itu, kami menegaskan bahwa F1 Bahrain akan berjalan sesuai rencana. FIA harus mengambil keputusan yang rasional berdasarkan informasi dari otoritas terkait di Bahrain dan juga Commercial Right Holder,” jelas juru bicara FIA.

“Dengan adanya keputusan ini, kami berani menjamin bahwa semua bagian dari penyelenggaraan Formula 1 di Bahrain pekan depan, dipastikan aman selama ajang balap berlangsung,” imbuhnya.

Semoga kondisinya benar seperti itu, dan tidak ada kekacauan tepat pada penyelenggaraan balap di Bahrain pekan depan. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa