Mobil berkapasitas dua penumpang ini adalah interprestasi dari proyek Dartz sebelumnya. Pada proyek tersebut, pada bagian atas kaca dapat digeser ke belakang untuk membuat ruang bagi pengemudi dan penumpang.
Dari bentuk bodinya, roadster ini memiliki body shell futuristik. Desain ini tampil serasi dengan penutup mesin bensin warna hitam dari Lotus terdapat di belakang kokpit.
Uniknya, pada varian Jo-Mojo yang mengandalkan motor listrik ini, juga dibekali dengan sumber tenaga surya (solar power) sebagai penghasil listrik.
Mojo Dartz dan Jo-Mojo juga dijadwalkan akan hadir di ajang Top Marques Monaco bulan April 2012 mendatang. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR