Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Saingi Nissan GT-R, BMW Hadirkan M6 Coupe

Bagja - Kamis, 27 September 2012 | 15:04 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta – Ajang IIMS 2012 kali ini bisa dibilang sebagai pertempuran mobil sportscar. Bagaimana tidak, beberapa nama sportscar menjadi magnet tersendiri di ajang ini. Sebut saja Toyota 86, Mazda MX-5, Peugeot RCZ hingga Nissan GT-R. Tak mau ketinggalan, BMW juga datang dengan jagoan baru M6 Coupe.

BMW M6 Coupé mengusung mesin V8 berkapasitas 4.4 liter dengan teknologi M TwinPower Turbo yang sanggup menghasilkan tenaga hingga 560 dk dan torsi 680Nm, dilengkapi dengan M Double Clutch Transmission tujuh percepatan dengan Drivelogic, Active M Differential.

Selain sanggup melesat dari posisi diam hingga menyentuh kecepatan 100 km/jam hanya dalam 4,2 detik, BMW M6 Coupé juga memiliki catatan konsumsi bahan bakar 10,1 km/l serta emisi CO2 239 gr/km sesuai pengetesan di Eropa. 

Atap BMW M6 Coupé berbahan carbon fibre-reinforced plastic  (CFRP). Seperti pendahulunya, atap BMW M6 Coupé terbuat dari bahan carbon fivre-reinforced plastic. Warna gelap pada atapnya menciptakan siluet memanjang pada mobil sport dua pintu ini.
 
Penggunaan material ringan untuk atap membuat titik pusat berat mobil tetap berada di bagian bawah sehingga meningkatkan kestabilannya. BMW Individual High-gloss Shadow Line juga membuat kesan mobil ini memiliki keseimbangan sempurna, warna gelap pada garis jendela samping serta bagian bawah penutup kaca spion M yang didesain sangat aerodinamis.

All-new BMW M6 Coupé juga dilengkapi Comfort Access System, Head-Up Display yang berwarna dengan data mengemudi spesifik M, Bang & Olufsen High End Surround Sound System dengan 16 loudspeaker dan output 1200 watt. BMW M Coupé ini dipasarkan dengan harga Rp 2,398 milyar off the road.


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa