Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Strategi Honda Perkuat Pasar Jatim

Otomotifnet - Sabtu, 30 April 2016 | 23:01 WIB

Surabaya - Saat produsen otomotif lain sibuk memikirkan lesunya pasar otomotif, pabrikan Honda mobil justru mengambil langkah berani. Caranya dengan menggelontorkan line up produk barunya, minor model change maupun major model change 5 mobil sekaligus.

Bertempat di Ciputra World Mall Surabaya, Honda Surabaya Centre (HSC) selaku main dealer Honda area Jatim, Bali dan NTT memperkenalkan All New Honda Civic, New Honda Brio RS, New Honda Brio Satya, New  Honda Accord dan New Honda CRZ.

“Kita tidak mau selalu berpikiran negatif soal ekonomi Indonesia yang katanya tidak kunjung membaik. Positive thinking saja bahwa gejolak ekonomi kita akan membaik. Itulah kenapa Honda yang memulai duluan. Kami mengeluarkan 5 model sekaligus,” jelas Wendy Miharja, Marketing and After Sales Service Director HSC.

Wendy menambahkan bahwa ini juga merupakan strategi Honda agar semakin memperkuat pasar Jatim. “Target penjualan tahun ini secara total adalah 32 ribu unit. Harapannya dengan 5 model ini target akan tercapai,” imbuhnya.

Dilihat dari segi penjualan yang paling besar memberi kontribusi adalah Honda HR-V yang mencatat penjualan dengan angka 1.751 unit. Lalu Honda Brio dengan penjualan 1.496 unit, Honda Mobilio dengan 1.207 unit, dan terakhir Honda BR-V dengan 1.152 unit.

Paling mencolok adalah All New Honda Civic yang memang berubah total dari semua sektor. Mulai eksterior, interior hingga mesin. Mesinnya 1500 cc namun dibekali turbo. Mampu mengeluarkan tenaga hingga 173 hp. Tidak heran kalau target penjualan khusus All New Civic ini diangka 200 unit selama 2016.

Targetnya sendiri menyasar eksekutif muda kisaran usia 40 tahun yang ingin merasakan sensasi lebih soal performa mesin. “Dengan hadirnya All New Civic turbo ini kami ingin tetap mempertahankan posisi pertama kelas sedan segmen di area HSC,” terang Wendy.

Daftar harga mobil Honda OTR wilayah Surabaya, Sidoarjo dan Gresik dengan perhitungan BBN mobil pertama (Domas/otomotifnet.com)
New Honda CR-Z                     Rp 546.250.000
All New Honda Civic                 Rp 482.750.000
New Honda Accord                   Rp 648.250.000
New Honda Brio Satya S M/T    Rp 136.750.000
New Honda Brio Satya E M/T    Rp 141.750.000
New Honda Brio Satya E CVT    Rp 156.750.000
Honda Brio RS M/T                   Rp 166.750.000
Honda Brio RS CVT                   Rp 181.750.000

Editor : Otomotifnet

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa