Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

5 Most Wanted Apparel Buat Turing Jarak Jauh!

Kamis, 8 September 2016 | 20:45 WIB
No caption
No credit
No caption

JAKARTA - Ramainya perjalanan turing Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) ini ternyata memberi berkah tersendiri bagi gerai apparel motor.

Pasalnya bikers sejati tentu akan melengkapi diri mereka dengan berbagai pernik pelindung tubuh bila hendak melakukan perjalanan, apalagi tujuannya daerah luar domisili.

Apa saja Apparel Buat Turing Jarak Jauh yang dicari oleh para bikers tersebut? Berikut kami mendapatkan bocorannya dari para pedagang apparel ternama di seputaran Jakarta. • (Tejja / otomotifnet.com)

No caption
No credit
No caption

Jas Hujan

Inilah the most wanted item bagi para peturing lintas provinsi lantaran cuaca tak bersahabat bisa menyergap kapan saja dan di mana saja. Terlebih jas hujan bukan merupakan item yang everlasting dalam urusan endurance, karena memiliki usia pakai tertentu.

“Pada umumnya jas hujan yang berkualitas sedang dengan harga sekitar Rp 300 ribuan cukup laris diboyong oleh calon peturing jarak jauh,” ungkap Andy, Sales dari SHAD Center di Kebon Jeruk, Jakbar.

No caption
No credit
No caption

Jaket Turing

Biar lebih kece saat menghadiri bikers meet, tentunya penggunaan jaket turing brand new juga termasuk dalam pertimbangan para bikers. Setelah ditelusuri di toko-toko apparel, memang benar ada kenaikan permintaan jaket untuk keperluan turing.

“Model jaket berbahan tekstil yang mampu menahan angin dan air makin banyak dicari oleh penggemar turing,” ungkap Andy saat ditemui di gerainya (24/8).

Ia menyebutkan jaket jenis ini laris karena tetap nyaman dan tidak sumpek saat diajak bepergian lintas daerah. Namun ada harga, ada rupa sehingga harga jaket yang proper pada umumnya dijajakan lebih dari Rp 1 jutaan.

No caption
No credit
No caption

Sepatu

Menunjang keamanan, sepatu khusus dengan bahan yang kuat juga menutupi mata kaki jadi incaran.

“Penggunaan sepatu turing dengan tinggi sedang lebih fleksibel dan nyaman untuk yang suka turing,” tutur Winaldi, Sales gerai Cargloss Proriders yang buka gerai di dalam Fx Sudirman, Jakarta Pusat.

Sebagai contoh, sepatu berlabel Alpinestars SMX3 yang dibanderol Rp 3,5 juta dan diklaim cocok dipilih untuk para peturing jarak jauh. Tentu sepatu tersebut terlihat pas bila bersanding dengan besutan para bikers lintas provinsi tersebut.

No caption
No credit
No caption

Sarung Tangan

Perangkat pelindung tangan ini juga kerap diperbaharui menjelang perjalanan jauh. Selain lebih bergengsi, juga menambah kenyamanan lantaran kondisi sarung tangan yang masih oke.

“Untuk modelnya memang tergantung selera penggunanya, ada yang berbahan kulit atau kain. Yang penting ada protector-nya,” sebut Dani Sena selaku Manager Store Motoritz di Mahakam, Jaksel sembari menyebut harga sarung tangan yang memadai untuk perjalanan jauh berrkisar antara Rp 1,5 juta hingga Rp 3 juta.

Protector Untuk produk berkelas flagship yang biasa dijajakan Motoritz, banderolnya berkisar Rp 1,2 juta untuk pelindung lutut dan Rp 950 ribu bagi pelindung siku.

“Rata-rata peturing suka menggunakan protektor lengan dan siku saja, namun ada juga yang menambahkannya di dalam jaket untuk melindungi tubuh,” ujar Dani. 

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa