Jakarta-Setir terkesan hanya sekadar lingkaran yang menghubungkan pengemudi dengan jalanan.
Namun sistem yang bekerja di belakangnya bisa dibilang cukup rumit.
Buktinya, teknologinya terus berkembang hingga kini ada power steering atau bahkan steer by wire.
Teknologi pelengkap setir diciptakan untuk semakin memudahkan sekaligus mengamankan.
Collapsible steering misalnya, dibuat agar pengemudi tidak tertusuk kolom setir ketika tabrakan.
Sedangkan electric power steering, penunjang efisiensi yang membuat nyetir semakin effortless.
Kenalan satu per satu dengan mereka lagi yuk.
Tilt & Telescopic
Pernah dianggap sebagai fitur mewah dahulu kala, kini jadi fitur yang makin bertebaran di berbagai macam mobil modern.
Tujuan utamanya, tentu untuk memberikan posisi mengemudi yang pas.
Karena idealnya tidak bisa didapatkan hanya dari pengaturan jok.
Editor | : | erie |
KOMENTAR