Tahun depan harus lebih baik! (Otomotifnet.com )
Tangki Lebih Besar
Tangki bensin motor endurance race ternyata enggak standar. Pertama kapasitasnya, dari 16 liter jadi 24 liter.
“Ini custom dari TSR, coba jejerin saja sama yang standar pasti lebih besar,” beber Dimas.
Yang kedua, tutup tangkinya ada dua lubang besar banget. Ada fungsinya nih, “Saat bensin masuk akan mendorong udara di dalam tangki, nah lubang yang kedua untuk keluar udara tersebut," jelas Anggono Iriawan.
"Sehingga proses pengisian bensin bisa sangat cepat,” sambung pria ramah yang menjabat Senior Manager Safety Riding & Motorsports Departement PT Astra Honda Motor (AHM).
Disc Brake Beda Warna
Cakram depannya beda warna antara yang kiri dan kanan. Kanan warnanya biru sedang yang kiri merah. Apa fungsinya?
"Agar saat pemasangan di pit stop enggak terbalik," terang Prayogi Wicaksono alias Subur, salah satu mekanik sekaligus kru pit dari Indonesia.
Tentunya pemasangan ban disesuaikan dengan arah perputaran ban dan pelek. Makanya tidak boleh terbalik.
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR