Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Valentino Rossi Bilang Begini Soal Johann Zarco Diincar KTM 2019

Joni Lono Mulia - Minggu, 3 Desember 2017 | 20:00 WIB
Valentino Rossi ditanyak soal Johann Zarco diincar KTM musim 2019 dijawab nggak ngerti dan bilang pilih memikirkan dirinya soal kontrak 2019
Autodromo National Monza/PhotoRigato/Mattei
Valentino Rossi ditanyak soal Johann Zarco diincar KTM musim 2019 dijawab nggak ngerti dan bilang pilih memikirkan dirinya soal kontrak 2019

Otomotifnet.com - Valentino Rossi tampil di ajang Monza Rally Show (1-3/12/2017) di sirkuit Monza Italia, namun masih saja ada jurnalis yang menanyakan soal MotoGP.

Termasuk santer kabar tentang pihak KTM yang ingin mengontrak Johann Zarco di musim 2019 mendatang.

Johann Zarco bersama tim Monster Yamaha Tech 3 turun dengan motor Yamaha YZR-M1 2016 berbeda dengan Valentino Rossi yang berada di tim pabrikan tampil dengan YZR-M1 2017.

Performa motor Yamaha tahun ini yang diandalkan Valentino Rossi bisa diimbangi oleh YZR-M1 tahun lalu yang jadi andalan Johann Zarco.

BACA JUGA: Dasar Valentino Rossi, Ikut Reli Tetap Pakai Strategi Balap Motor

Penampilan apik dari Johann Zarco jadi pembicaraan banyak pihak termasuk KTM.

KTM punya rencana meminang Johann Zarco musim 2019.

Valentino Rossi sempat disodorkan pertanyaan apa yang akan dilakukan Yamaha soal Johann Zarco diincar KTM.

"Sejujurnya saya tidak tahu akan hal itu."

"Semua terserah Yamaha."

"Saya malah memikirkan diri sendiri soal itu," kata Valentino Rossi seperti dikutip dari gpone.com.

BACA JUGA: Pengin Lihat Detail Helm Emas Juara Asia Gerry Salim, Ini Lengkapnya

Valentino Rossi masih mengikuti tahapan ketiga dari Monza Rally Show 2017.

Sampai etape 2, Sabtu (2/12/2017), Valentino Rossi masih memimpin klasemen umum.

Apabila Valentino Rossi berhasil jadi juara umum, maka Valentino Rossi mempertahankan titel yang juga diraihnya di Monza Rally Show tahun lalu.

ValentinoRossi dengan motor 2017 bisa diimbangi Johann Zarco yang mengandalkan YZR-M1 2016
Autosport
ValentinoRossi dengan motor 2017 bisa diimbangi Johann Zarco yang mengandalkan YZR-M1 2016

Editor : Joni Lono Mulia

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa