Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pereli Toto Michdar Ingin Fokus Dua Balap Sekaligus

Joni Lono Mulia - Selasa, 5 Desember 2017 | 12:15 WIB
Penampilan Andi Toto Michdar di ajang reli dan menekuni kejuaraan slalom juga
Toncil/Otomotifnet
Penampilan Andi Toto Michdar di ajang reli dan menekuni kejuaraan slalom juga


Otomotifnet.com - Punya passion dan kesenangan di otomotif membuat Andi Toto Michdar mudah saja menentukan fokus balapannya.

Meski masih bisa dibilang 'pemain baru' tapi prestasi yang diraih tidaklah kacangan.

Andi Toto Michdar terjun di reli pada 2015 dan tidak pernah berhenti ikut sampai saat ini.

BACA JUGA: Aksi Luar Biasa Valentino Rossi Di Monza Rally Show, Emang Pantas Deh

"Awalnya di suruh Ubang (Subhan Aksa, red) coba reli."

"Akhirnya malah keterusan karena asyik juga."

"Dulu masih sewa mobil Mitsubishi Mirage tapi akhirnya bangun mobil saja," ungkap Andi Toto Michdar.

Masuk arena reli pada 2015, Andi Toto Michdar langsung menobatkan jadi juara nasional.

Saat mengikuti gelaran Bank BJB Sprint Rally dan Rally 2017 di Rambong Sialang, Kab. Sergai, Sumatera Utara (2-3/12)/2017, dirinya menjadi yang tercepat di kelas F3 dan grup F.

Andi Toto Michdar berhasil mengungguli para seniornya yang sudah lebih lama dan lebih matang di kejuaraan reli.

Andi Toto Michdar, saat ini fokus di dua ajang berbeda, reli dan slalom
Toncil/Otomotifnet
Andi Toto Michdar, saat ini fokus di dua ajang berbeda, reli dan slalom

Setelah itu, Andi Toto Michdar semakin terpacu dan termotivasi untuk terus ikut.

"Selama masih ada sprint reli dan reli, saya akan ikut terus.

"Tambah-tambah pengalama sama membutuhkan keahlian, perhitungan matang, strategi dan kerja sama tim."

"Pokoknya lengkap semua," imbuh Andi Toto Michdar, pereli asli Sulawei Selatan ini.

Saat ini, selain reli dan sprint reli, pemilik tim NFT (Nos Fajar Trans) ini juga aktif di ajang slalom.

Di ajang slalom, juga punya tim tersendiri.

Selain berprestasi secara tim, untuk perorangan dirinya juga punya performa yang baik.

BACA JUGA: Kegagalan Yamaha Tahun Ini Gara-Gara Maverick Vinales, Bisa Begitu?

"Slalom dan reli akan jalan terus."

"Ikut slalom, punya pengaruh ke gaya nyupir di reli."

"Jadi makin tahu handling mobil di tikungan yang kecil atau sempit," pungkas Andi Toto Michdar.

Semoga di 2018 prestasinya lebih cemerlang.

Editor : Joni Lono Mulia
Sumber : OTOMOTIF

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa