LAPANG DAN LEGA
Meski sudah dipasarkan sejak beberapa bulan lalu, namun masih banyak, peminat yang menanyakan kenyamanan mobil ini.
Untuk menjawabnya, harus ada faktor pembanding. Soalnya, bila dibandingkan dengan sedan, tentu akan diperoleh hasil yang banyak negatifnya.
Sebaliknya, bila dibandingkan dengan jip sekelasnya, katakanlah Katana ataupun minibus, Vitara akan unggul segala-galanya.
Tapi yang jelas, dengan desain lima pintu,Vitara memiliki keistimewaan yang cuma ditemukan pada sedan.
Termasuk dalam hal ini kaca pintu depan dan samping belakang.
Dari semua pintu itu, hanya kaca pintu samping belakang yang membuka separuh secara naik turun.
Kebetulan yang dites masih manual, sedangkan sekarang sudah dilengkapi power window, electric minor dan tilt steering.
Dan ini tentu sukar dicari tandingan untuk kendaraan serbaguna berukuran kompak.
Soal interior meski sederhana semua memuji kelegaan dan ergonomiknya.
Dan yang sangat menakjubkan, AC bekerja dengan sangat bagus.
Meski ruangnya besar, namun hasil pendinginan yang diberikan jauh dari cukup.
Sayangnya, tak dilengkapi dengan audio.
Editor | : | Iday |
KOMENTAR