Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

AC Buat Helm Full Face, Biker Nggak Kepanasan Lagi Deh

Joni Lono Mulia - Sabtu, 10 Februari 2018 | 15:32 WIB
BluSnap
Mekanika.com.my
BluSnap

Otomotifnet.com - Biker nggak usah fobia lagi kalau berkendara motor di siang hari pas terik matahai, suhu panas dan gerah saat pakai helm full face bisa jadi adem.

Serius bisa begitu?

Kalau memang benar demikian, itu sih kabar baik namanya.

(BACA JUGA: Bukan Main, Jawara Dragbike Nikah, Kiri Kanan Dikawal Ninja Jahat)

Adalah BluArmor, anak perusahaan AptEner Mechatronics India, berencana membuat teknologi pendingin suhu di dalam helm.

Namanya,  BluSnap yaitu sistem pendingin ini bekerja melalui sebuah perangkat yang ditempel di dagu helm.

Jadi alat pendingin ini hanya klop untuk helm model full face.

Teknologi pendingin suhu helm dari BluSnap
Mekanika.com.my
Teknologi pendingin suhu helm dari BluSnap

Dalam perangkat BlueSnap ini ada tempat penyimpanan air, kipas elektrik, radiator kecil dan penyaring udara.

BluArmor mengklaim, BluSnap bisa menurunkan suhu antara 6 hingga 15 derajat Celsius.

Alat ini sudah diuji di Chennai (India) dan mampu menurunkan suhu udara dalam helm menjadi 31,1 derajat Celsius, sementara 41 derajat Celsius.

(BACA JUGA: Wah, Bagasi XMAX Diisi Duren, Tebak Muat Berapa Butir?)

Jika data itu benar, maka itu merupakan penurunan suhu yang cukup mencolok.

Sekilas, perangkat ini memang terlihat besar dan kemungkinan bikin repot.

Akan tetapi, untuk keperluan digunakan di kota Jakarta yang macet, sepertinya bermanfaat sekali.

Katanya, BluSnap akan dijual sekitar US$ 25 atau setara Rp 340 ribu.

Editor : Joni Lono Mulia
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa