Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gak Disangka! Ternyata Pemberi Nama Ninja Di Motor Kawasaki Bukan Asal Jepang

Joni Lono Mulia - Kamis, 19 Juli 2018 | 19:20 WIB
Kawasaki Ninja 250 ABS SE MDP
Kawasaki
Kawasaki Ninja 250 ABS SE MDP

Otomotifnet.com - Bila mendengar nama Kawasaki di Indonesia pasti anak-anak sekarang langsung identik dengan motor Ninja.

Rasanya mustahil nggak ada bikers yang enggak kenal dengan nama 'Ninja'.

Malah saking kondangnya, nama Kawasaki Ninja di Indonesia bikin pihak yang enggak ngerti-ngerti banget dengan dunia roda dua. 

Semua motor sport dengan fairing, mereka sebut dengan motor Ninja.

Meski motor-motor Kawasaki dan nama Ninja itu identik banget dengan negara Jepang.

Ternyata eh ternyata, sosok yang memberi nama Ninja di motor Kawasaki bukanah orang Jepang!

(BACA JUGA: Mirip Rossi, Lorenzo Dilarang Tes Motor Honda Akhir Musm Ini, Ini Dia Penjelasannya)

Mike Vaughan, Kawasaki U.S.A
www.ninja30.com
Mike Vaughan, Kawasaki U.S.A

Lirik lagi ke belakang nih, motor Kawasaki pertama yang mendapat panggilan Ninja lahir pada tahun 1984.

Motor pertama yang diberi nama Ninja adalah Kawasaki Ninja 900R atau yang resminya bernama Kawasaki GPZ900R.

Meski Ninja identik dengan negara Jepang, jelas orang yang memberikan nama Ninja di motor Kawasaki bukan orang Jepang.

Sosok yang kasih nama panggilan Ninja untuk Kawasaki GPZ900R adalah Mike Vaughan yang saat itu menjabat sebagai Director of Marketing Kawasaki U.S.A.

Lalu bagaiman ceritanya bisa kepikiran sama Ninja padahal Mike Vaughan itu kan orang Amerika Serikat?

Ternyata, Mike Vaughan sudah enggak asing dengan kebudayaan Jepang karena sempat lama tinggal di beberapa negara Asia.

(BACA JUGA: Lagi Ramai Bandara Semarang Dikuasai Satu Armada Taksi, Penumpang Ingin Banyak Pilihan)

Kenal dekat dengan budaya Jepang itu yang Mike Vaughan tidak kerepotan saat mencari ide nama motor kencang dari Kawasaki yang saat itu sedang dikembangkan oleh Kawasaki.

Gilanya, Mike Vaughan enggak pikir panjang dan langsung menyebut nama Ninja saat masih dalam tahap perencanaan motor GPZ900R.

(BACA JUGA: Kurang Dari 10 Detik, Wanita Ini Berhasil Padamkan Motor Terbakar Di Pom Bensin)

Dia menganggap Ninja adalah tokoh yang kental dengan kekuatan dan kelincahannya, pas dengan motor yang saat itu sedang dalam tahap perencanaan.

Gak disangka, nama Ninja melekat sampai sekarang dan terus digunakan Kawasaki untuk line-up motor-motor sport fairing terkencang mereka.

Tuh, jadi sebutan Ninja di motor Kawasaki ternyata yang memberikan namanya bukanlah orang Jepang!

Editor : Joni Lono Mulia

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa