Otomotifnet.com - Anggota Patwal bernama Briptu Dodik Restu Purnomo tewas saat bertugas mengawal rombongan Toyota Fortuner.
Anggota polisi itu tewas tertabrak saat hendak membuka jalur di Jl Kolonel Sugino, Mergosono, Malang, Jawa Timur, (16/12/18).
Menurut Kasatlantas Polres Malang Kota, AKP Ari Galang Saputro, saat insiden korban mengendarai moge Yamaha XJ900P.
Berkendara dari arah selatan ke utara dengan kecepatan tinggi di kondisi jalanan padat.
(Baca Juga : Moge Patwal Jatuh Dan Tertabrak Pajero Sport, Polisi Tewas)
Dengan kecepatan tinggi Briptu Dodik Restu Purnomo menyalip mobil sebelum ngerem mendadak, lantaran ada motor datang dari arah berlawanan.
"Korban kaget, kemudian ngerem mendadak lalu korban terjatuh dengan kepalanya lebih dulu yang terpental ke aspal," ucap AKP Galang.
Motor yang dikendarai Briptu Dodik Restu Purnomo remuk di bagian depan sebelah kanan.
Headlamp atau tempat lampunya hancur, sedangkan dek sebelah kanan juga pecah akibat benturan keras.
(Baca Juga : Siapa Yang Salah Nih? Mobil Patwal Ringsek Ditabrak Mobil Sipil)
Sementara itu, helm yang dipakai oleh Briptu Dodik Restu Purnomo juga remuk.
Kaca dan pelindung luar helm terbelah menjadi beberapa bagian.
Bahkan gabus yang berfungsi sebagai pelindung di bagian dalam juga mengelupas alias bolong karena kerasnya benturan.
"Kondisi helm yang hancur itu bisa jadi korban berkendara dengan kecepatan tinggi dan terpental keras ke aspal," ucapnya AKP Galang.
(Baca Juga : Parah! Konvoi Fortuner Pakai Rotator Dikawal Polisi, Sindirannya Menyakitkan)
Dari informasi yang diberikan oleh pihak AKP Galang, kasus yang melibatkan anggota Patwal Polres Mojokerto tersebut masih dalam proses penyelidikan.
Ia juga tidak membenarkan, korban meninggal dunia akibat ditabrak oleh sebuah mobil.
"Info tersebut tidak benar, kami masih terus menyelidiki kasus ini, ditunggu saja," ujarnya
Sementara itu, penuturan saksi yang berada di TKP menyampaikan, tewasnya Briptu Dodik Restu Purnomo ditabrak oleh Mitsubishi Pajero Sport dari arah berlawanan.
(Baca Juga : Duh! Motor Pengawal Tabrakan, Iring-iringan Tetap Jalan Terus )
"Sepeda motor milik polisi itu nyalip ke kanan, tiba-tiba ngerem mendadak dan tertabrak mobil dari arah utara"
"Kemudian sepeda motornya menyenggol sepeda motor lain milik warga," ucap Daryanti saat memberikan informasi.
Menurutnya, tubuh Briptu Dodik Restu Purnomo terpental ke aspal dan tergeletak di tengah jalan sebelum para warga membawanya ke pinggir jalan.
Sedangkan korban satunya yang belum diketahui identitasnya tersebut terpental juga ke pinggir jalan bersama Honda Supra bernopol N 5273 DE.
"Keduanya sama-sama terpental dan kepalanya sama-sama mengeluarkan darah," ujarnya.
(Baca Juga : Tiga Motor Ini Jadi Pengawal Raja Salman Selama di Jakarta, Yuk Simak Spesifikasinya!)
Dari penuturan saksi lain yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan, Almarhum Briptu Dodik Restu Purnomo jatuh kemudian menabrak sepeda motor Supra milik warga sebelum ditabrak oleh mobil.
"Saya kaget, kejadiannya cepat, helm yang dipakai polisi terpental dan retak. Sedangkan korban yang satunya terpental ke pinggir jalan," ucapnya.
Hingga berita ini diturunkan, masih belum menemui Pajero Sport yang menurut warga menabrak motor yang dikendarai Briptu Dodik Restu Purnomo.
Dari bukti yang dibawa oleh laka lantas Polres Malang Kota, hanya dua motor yang diamankan.
Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Kronologi Tewasnya Anggota Patwal Polres Mojokerto di Kota Malang, Begini Penjelasan Polisi
Editor | : | Iday |
KOMENTAR