Begitupun dengan posisi pilar C yang juga terlihat lebih landai ketimbang versi lamanya.
"Tidak hanya dari sisi desain, model ini juga mendapatkan platform terbaru Toyota yakni TNGA (Toyota New Global Architecture)," tambah Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director TAM.
Toyota All New Camry hadir dalam tiga pilihan tipe dan 7 varian warna, yaitu 2.5 G, 2.5 V, dan Hybrid.
Lantas, berapa harga yang ditawarkan Toyota untuk sedan premium terbarunya tersebut?
Untuk harganya Toyota All New Camry baru dibanderol mulai dari Rp 613 jutaan - Rp 806 jutaan.
Editor | : | Iday |
Sumber | : | Gridoto |
KOMENTAR