Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Ajak Jurnalis Jajal New Carry Pick Up Di Kaliurang Yogyakarta

Harryt MR - Selasa, 18 Juni 2019 | 16:15 WIB
PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menghajat test drive New Carry Pick Up di Yogyakarta
Harryt
PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menghajat test drive New Carry Pick Up di Yogyakarta

Otomotifnet.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menghajat test drive New Carry Pick Up di Yogyakarta. Mengangkat tema Tour ILMU New Carry Pick Up (18-19/06).

Test drive ini mengambil latar Yogyakarta yang merupakan salah satu kota dengan kontribusi penjualan Carry Pick Up yang positif dengan profil bidang usaha pelanggan yang beragam, di antaranya adalah usaha kecil dan menengah.

Konsep ILMU merupakan singkatan (I: Irit bensin dan perawatan, L: Lama umur pakainya, M: Muat banyak, U: Untung di ujung) yang menjadi jiwa dari New Carry Pick Up.

“Sebagai salah satu produk legendaris Suzuki, Carry Pick Up telah menjadi partner terpercaya untuk memajukan dan mendukung para pengusaha di Indonesia,"

(Baca Juga: Testimoni Peserta GS Trophy 2020 Qualifier Training, Jatuh Bangun Dengan Motor Ratusan Juta!)

ILMU merupakan singkatan (I: Irit bensin dan perawatan, L: Lama umur pakainya, M: Muat banyak, U: Untung di ujung)
Harryt
ILMU merupakan singkatan (I: Irit bensin dan perawatan, L: Lama umur pakainya, M: Muat banyak, U: Untung di ujung)

"Oleh karena itu, melalui Media Test Drive Suzuki New Carry Pick Up ini kami ingin menunjukkan keunggulan konsep ILMU yang telah berkontribusi terhadap kemajuan bisnis para konsumen kami," sebut Donny Saputra, 4W Marketing Director SIS.

Suzuki mengawali kegiatan test drive dengan berkunjung ke diler Suzuki di Yogyakarta, yaitu PT Sumber Baru Aneka Motor (SBAM) yang berlokasi di Jl. Laksda Adisucipto Km 7,5, Yogyakarta.

Selanjutnya, test drive Carry Pick Up di kawasan Kaliurang yang medannya bervariatif. Mau tau lebih lanjut, simak terus ulasannya di otomotifnet.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa