Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota New Yaris Bertopeng Serat Karbon, Sampai Hati Lubangi Bumper, Kejar Kesan Racy

Irsyaad Wijaya - Rabu, 17 Juli 2019 | 12:30 WIB
Fascia dipenuhi serat karbon
Chae
Fascia dipenuhi serat karbon

Otomotifnet.com - Toyota Yaris dari generasi ke generasi emang selalu enak buat dirombak.

Tak terkecuali model saat ini yang bisa mencuri perhatian dengan konsep racy.

Mengutip dari laman Boxzracing.com, Yaris berkelir orange satu ini kini wajahnya bertopeng serat karbon.

Dari kap mesin, spoiler bumper, dan canard di sudut bumper yang membuat tampilan jadi lebih sporty.

(Baca Juga: Toyota Yaris Pakai Warna Kalem, Tapi Urusan Tampilan, Luar Dalam Sporti)

Modifikasi Toyota Yaris bertema racing
Chae

Part serat karbon ini juga tampak kontras saat dipadukan dengan bodi warna orange-nya.

Tak ketinggalan, bumper belakang sampai hati dilubangi yang membuat kesan racing makin terpancar.

Bumper belakang sampai ikut dilubangi
Chae
Bumper belakang sampai ikut dilubangi

Selesai dengan bodi, kaki-kaki Toyota Yaris ini juga tak ketinggalan ikut dirombak.

Sokbreker lansiran H-Drive merangsek yang membuatnya terlihat sedikit ceper.

Pelek juga ikut diganti
Chae
Pelek juga ikut diganti

Kemudian peleknya juga ikut diganti menggunakan lansiran Volk CE28 ukuran 15 inci dibungkus ban Yokohama AD08R.

Bagian eksterior selesai, kini beralih masuk ke kabin yang tak kalah racy.

Ubahan yang diberikan simpel, mulai dari jok diganti semi bucket.

Jok yang dipakai lansiran Bride Stradia, sedangkan belakang masih menggunakan bawaan.

(Baca Juga: Jajaran Modifikasi Toyota Yaris Jadi Mirip Bus Pakai 8 Roda, Hingga 'Cium Tanah')

Kabin juga dibuat racing
Chae
Kabin juga dibuat racing

Bagian lain yang ikut diganti adalah bagian setir pakai Nardi dan steering coloumn NR-G.

Kemudian di bagian kabin belakang disematkan X-bar yang menambah nuansa racing.

Di bagian dasbor kini terpasang satu deret Defi dan electric throttle controler D1 Spec.

Beralih ke bagian ruang , karena ini versi Thailand makanya masih memakai jantung pacu berkode 3NR-FE 1.200cc yang ditambah strut bar.

Mesin juga ikut diubah simpel
Chae
Mesin juga ikut diubah simpel

Bagian header diganti dengan stainless steel dan juga custom pipe set yang lebih besar.

Data modifikasi:

Exterior:
Front skirt - Carbon Kevlar
Hood - Carbon Kevlar
Canard - Carbon Kevlar

Suspension:
Shock Absorber - H-Drive
Alloy wheels - Volk CE28, 15-inch rim
Tires - Yokohama AD08R
Brakes - Endless
Front Shock Absorber - Titanium
Bottom support - Hacker CNC Shop

Interior:
Cushion - Bride Stradia
Steering wheel - Nardi
Steering column - NR-G
Gauge - Defi / Defi ZD
Gearhead - Titanium
Rearview mirror - Zoom Engineering
Electric Throttle Box - D1 Spec
Other - X-Bar

Engine:
Engine - 3NR-FE
Headers - Custom
Exhaust Pipe - Giant Pipe

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa