Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

NMAX dan ADV150 Bisa Keren di Bagian Jok, Pakai Accura TRAX, Harga Mulai Rp 140 Ribu

Panji Nugraha - Senin, 5 Agustus 2019 | 17:00 WIB
Jok Yamaha NMAX, Honda PCX 150 dan ADV150 model racing atau sporty dibanderol Rp 750 ribu
Panji Nugraha
Jok Yamaha NMAX, Honda PCX 150 dan ADV150 model racing atau sporty dibanderol Rp 750 ribu

Otomotifnet.com - Area jok menjadi salah satu sasaran untuk dimodifikasi dan dibikin keren, sesuai dengan konsep atau aliran motor yang dianut.

Buat Anda yang ingin memodifikasi area jok ini, banyak spesialis jasa pembuatan jok dengan suguhan bahan jok yang mereka suguhkan.

Seperti spesialis jok Black Hook yang ada di bilangan Kedoya, Jakarta Barat, bengkel ini menawarkan modifikasi jok custom menggunakan bahan Accura TRAX.

Jok berbahan kulit sintetis ini, punya kelebihan bisa lebih dingin kala jok dijemur di bawah sinar matahari, bisa lebih dingin hingga 10-20 derajat Celsius dibanding merek lain.

(Baca Juga: Marc Marquez Cetak Rekor Lagi, Masuk Barisan Elite MotoGP, Besanding Bareng Valentino Rossi)

Motif simple seperti ini, siapkan uang Rp 350 ribu
Panji Nugraha
Motif simple seperti ini, siapkan uang Rp 350 ribu

Buat Anda yang ingin menggunakan Accura TRAX di Yamaha NMAX, Honda PCX dan ADV150 seperti model sporty di atas, siapkan uang Rp 750 ribu.

"Kalau hanya ganti jok menggunakan Accura TRAX bisa siapkan uang Rp 140 - 170 ribu, sesuai banyaknya bahan yang digunakan," Rojak, owner Black Hook spesialis custom jok.

Untuk lamanya pengerjaan jok modifikasi model sporty, bisa membutuhkan waktu 2-3 hari kerja sesuai tingkat kesulitan.

Berbeda dengan hanya mengganti kulit jok standar, bisa ditunggu dalam hitungan jam.

Black Hook

Jl. Panjang Green Garden No. 06A, RT.5/RW.8, Kedoya Utara, Kec. Kb. Jeruk, Jakarta Barat.
Telepon : 0813-1073-4859

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa