"Aku hanya bisa bilang tetap pada rencana kami dan rencana Honda untuk bersamanya tahun ini dan tahun depan," jelas Puig.
Puig tidak kaget akan ada rumor-rumor aneh di paddock, terutama untuk tim sekelas Repsol Honda dan pembalap sekelas X-Fuera.
Tapi Puig juga menegaskan semua hal bisa saja di MotoGP, tapi sama sekali tidak ada apapun soal Lorenzo dan Repsol Honda.
"Aku sudah lama di lingkungan ini dan rumor ini bisa saja kejadian," terangnya.
(Baca Juga: Valentino Rossi Kaget, Jorge Lorenzo Diisukan Bakal Balik ke Ducati, Sarannya Bagus Nih)
"Tapi buatku, yang jelas adalah ketika pembalap datang kepadamu dan bilang yang dipikirkannya," sambung Puig.
"Dan aku sama sekali tidak tahu info ini darinya, jadi aku percaya tidak ada apa-apa dan semua baik-baik saja, aku bahkan tidak mikir sama sekali dia akan pergi," tegas sang bos.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR